3 Pilar Penting Pembangunan Kota Berkelanjutan


Perlu pemikiran dari setiap unsur untuk mengejawantahkan bagaimana penerapan konsep pembangunan kota berkelanjutan itu.

kota,jakarta,malam(thinkstockphoto)
Perkembangan kota yang tidak terkendali akan menciptakan paradoks urban, yaitu munculnya kantong-kantong kemiskinan baru. Masalah ini diangkat dalam diskusi mengenai pembangunan kota berkelanjutan bersama Sustainable Urban Development Forum, di Jakarta pada hari Rabu (18/7).
Direktur Perkotaan Ditjen Tata Ruang Kementerian Pekerjaan Umum (PU) Joessair Lubis, mengutarakan banyak sekali aspek yang harus dilibatkan menyangkut sebuah pembangunan kota yang berkelanjutan.
Ia menyarankan perlunya pemikiran dari setiap unsur, dari pemerintah sampai warga, untuk mengejawantahkan bagaimana penerapan konsep pembangunan kota berkelanjutan itu.
Endra S. Atmawidaja, dari pihak Kebijakan dan Strategi Perkotaan Kementerian PU senad

0 komentar:

Posting Komentar